Daftar Film Terbaik 2019 Karya Anak Bangsa - Tilang Net <!-- Global site tag (gtag.js) - Google Analytics --> <script async='async' src='https://www.googletagmanager.com/gtag/js?id=G-2BG3PV2E2Q'></script> <script> window.dataLayer = window.dataLayer || []; function gtag(){dataLayer.push(arguments);} gtag('js', new Date()); gtag('config', 'G-2BG3PV2E2Q'); </script>

Tilang Net

Selamat datang di Tilang.net sarana baca terupdate dan terpercaya.

Breaking News

Friday, March 20, 2020

Daftar Film Terbaik 2019 Karya Anak Bangsa

Film Terbaik 2019

Skeptis sama film Indonesia karya anak bangsa sudah bukan jamannya. Di luar sana, masyarakat kita masih cenderung skeptis sama film-film karya anak bangsa. Padahal, kualitas sinematografi, acting dan alur ceritanya tidak kalah jauh dari film-film Hollywood. Kualitas para penggerak film dalam negeri juga sudah semakin baik dan bahkan diakui oleh Hollywood. Jika kamu tertarik menjadi salah satu sineas muda Indonesia yang berhasil, kamu bisa mencoba mengasah kemampuan di idseducation.com. Disana, kamu bisa belajar tentang bagaimana cara membuat film-film bagus seperti daftar film terbaik 2019 karya anak bangsa berikut:

Imperfect 


Film komedi romantis karya Ernest Prakasa ini wajib banget ditonton karena isi ceritanya yang padat dan penuh pesan positif. Peran utama dalam film ini diisi oleh Jessica Mila. Sebenarnya, Imperfect bukan 100% film dengan skenario dan naskah yang baru, melainkan film adaptasi dari salah satu buku best seller karya anak bangsa juga, yaitu, Meira Anastasia. Film ini menceritakan tentang gadis remaja yang selalu pusing mikirin masalah berat badan dan body shaming yang mengintai di sekitarnya.

Jessica Mila yang berperan sebagai Rara, si pekerja kantoran yang memiliki berat badan di atas rata-rata harus menjalani hidupnya yang penuh dengan insekuritas karena berat badannya. Banyak yang mengira kalau Jessica Mila hanya menggunakan efek saja sehingga dia bisa kelihatan sangat berbeda. Padahal, penampilannya di film ini adalah totalitas yang ia berikan untuk para penonton tanpa efek tertentu. Jika membicarakan soal efek, di idseducation.com, kamu juga bisa belajar tentang bagaimana membuat film seperti ini.

Gundala



Film karya anak bangsa yang sangat dinanti-nanti dari salah satu sutradara terbaik tanah air, Joko Anwar, adalah Gundala. Gundala ini merupakan film superhero yang ringan dan penuh efek keren. Namanya juga film superhero, yang ditunggu-tunggu pastilah aksi pahlawan dalam menumpas kejahatan yang penuh dengan aksi seru dari aktor dan sinematografinya. Alurnya yang seru dan efeknya yang bisa dibilang cukup sempurna, sukses bikin film ini menjadi salah satu film terlaris di tahun 2019.

Gundala sendiri adalah film pembuka dari Bumi Langit universe. Mirip-mirip seperti Marvel dan DC Universe di luar negeri, film Gundala tidak akan berakhir hanya pada satu film saja, melainkan masih banyak film-film superhero lain yang akan muncul di tahun-tahun berikutnya seperti Sri Asih, Godam Tira dan masih banyak lagi nama-nama superhero asli Indonesia lainnya yang. Sayang banget kalau kamu nggak nonton.

Perempuan Tanah Jahanam


Film karya Joko Anwar lainnya yang sukses meraup banyak keuntungan dan review positif dari para penikmat film Indonesia adalah Perempuan Tanah Jahanam. Kalau Gundala termasuk dalam kategori film superhero fantasi, Perempuan Tanah Jahanam adalah genre film yang sudah dimaster oleh Joko Anwar sendiri, yaitu genre horror.

Bercerita tentang dua perempuan muda yang datang ke sebuah desa terpencil. Siapa sangka jika desa tersebut menyimpan rahasia kelam dan terkena kutukan mengerikan yang membuat para penduduk desa ketakutan. Pembawaan film yang kental akan budaya Indonesia membuat film ini wajib banget ditonton. Jika biasanya film lain mengambil latar pada era modern yang tidak kental akan budaya leluhur, film ini sukses menggabungkan unsur horor mencekam dengan mengambil latar era modern.

Daftar film terbaik 2019 karya anak bangsa memang dijamin kalah keren dengan film terbaik 2019 Hollywood. Jika kamu tertarik jadi salah satu sineas terbaik bangsa, segera kunjungi idseducation.com.



No comments:

Post a Comment

2016. Powered by Blogger.

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages