Kucing Ras dengan Harapan Hidup Paling Tinggi, Sampai 20 Tahun - Tilang Net <!-- Global site tag (gtag.js) - Google Analytics --> <script async='async' src='https://www.googletagmanager.com/gtag/js?id=G-2BG3PV2E2Q'></script> <script> window.dataLayer = window.dataLayer || []; function gtag(){dataLayer.push(arguments);} gtag('js', new Date()); gtag('config', 'G-2BG3PV2E2Q'); </script>

Tilang Net

Selamat datang di Tilang.net sarana baca terupdate dan terpercaya.

Breaking News

Tuesday, September 6, 2022

Kucing Ras dengan Harapan Hidup Paling Tinggi, Sampai 20 Tahun


Kucing menjadi hewan yang sangat sering dijadikan sebagai peliharaan. Bukan hanya dijadikan teman sepi saja, kucing juga sering memiliki hubungan ikatan dengan pemiliknya. Semua pencinta kucing pasti ingin memiliki hewan ini dalam jangka waktu lama. Berikut ini adalah kucing ras yang memiliki harapan hidup paling tinggi:

American Shorthair

Seperti namanya, kucing ini identik dengan negara Amerika. Meskipun begitu, pada awalnya American Shorthair dibawa oleh pemukim dari Eropa ke Amerika Utara. Karena mudah beradaptasi, American Shorthair mampu hidup hingga 20 tahun lamanya.

Balinese

Ras kucing satu ini merupakan ras campuran dari kucing Siam. Tidak heran jika kucing Balinese sulit dibedakan dengan kucing Siam. Sedikit perbedaan antara Balinese dan Siam ada pada bulunya. Kucing Balinese memiliki bulu yang sedikit lebih panjang. Harapan hidup kucing ini antara 12 sampai dengan 20 tahun.

Savannah

Jenis kucing ini sangat unik dan hanya bisa dipelihara oleh orang berpengalaman. Karakteristiknya yaitu aktif, luar, dan memiliki temperamen yang tidak terduga. Kucing Savannah atau Sabana bisa hidup rata-rata antara 12 sampai dengan 20 tahun.



Sphinx

Sphinx termasuk ras yang sering dijadikan peliharaan karena unik. Kucing ini terlihat mirip anjing yang tidak berbulu, jadi lebih menonjol dibandingkan ras lain. Meskipun tidak memiliki bulu, namun kucing Sphinx mampu hidup hingga 20 tahun.

Siam

Kucing Siam murni memiliki harapan hidup panjang antara 12 hingga 20 tahun. Memang ada kucing yang rentan terkena masalah gigi dan pernapasan. Namun secara umum, kucing Siam termasuk kucing yang berumur panjang.

Burma

Ras terakhir yang memiliki harapan hidup tinggi adalah kucing Burma. Kucing yang halus dan berwarna abu-abu ini termasuk kucing yang energik namun tenang. Tidak heran jika banyak orang suka memeliharanya. Harapan hidup kucing Burma mulai dari 15 hingga 20 tahun.

Itulah kucing ras yang memiliki harapan hidup tinggi, bahkan ada yang bisa sampai 20 tahun. Untuk menjaga kesehatan kucing dan meningkatkan harapan hidupnya, Anda harus selalu memberikan makanan bergizi dari Royal Canin. Makanan dari brand satu ini bisa dipilih berdasarkan usia, ras, dan juga kondisi kesehatan kucing.

No comments:

Post a Comment

2016. Powered by Blogger.

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages